Connect with us

Usai Di lantik Camat Muara Bengkal Sungkem ke Guru

Sangatta

Usai Di lantik Camat Muara Bengkal Sungkem ke Guru

SANGATTA, KUTIM POST Usai di lantik Camat Muara Bengkal sungkem ke Guru. Norhadi masuk kedalam jajaran pejabat administrator yang di lantik hari Senin, 25 Oktober 2021 oleh Bupati Kutai Timur, di ruang Akasia Gedung Serba Guna, perkantoran Bukit Pelangi.

Usai di lantik, Norhadi yang sebelumnya menjabat Plt Camat Muara Bengkal ini, mengajak masyarakat untuk saling membantu agar Kecamatan Muara Bengkal lebih maju.

“Kedepannya, Insya Allah dengan bantuan masyarakat Muara Bengkal, kita akan maju lagi dari pada yang ada,” tuturnya Senin, (25/10/2021).

“Alhamdulillah, usai di lantik saya mau ke Sangasanga datangi guru untuk sungkem, ternyata guru ada kunjungan ke Sangatta, saya sangat bersyukur bisa langsung ketemu beliau,” lanjut ia.

Terkait program kedepan Kecamatan Muara Bengkal, Norhadi menjelaskan, ada tiga program khusus yang sedang di jalankan, antara lain jalan, sarana air bersih dan penerangan.

“Di Muara Bengkal ada tiga kendala yaitu, yang pertama sarana jalan, kedua sarana air bersih dan yang ketiga penerangan atau PLN,” terangnya.

Saat ini, tuturnya ada dua Desa yang belum mendapatkan sarana air bersih yaitu Desa Batu Balai dan Desa Mulupan, itu sudah di ukur dan tinggal pengerjaan. Dan PLN nya tinggal dua Desa yang belum 24 jam yaitu, Desa Senambah dan Desa Mulupan,” bebernya.

Norhadi melanjutkan, gurunya berpesan saat bekerja harus ikhlas, kerja yang jujur.

“Tadi Almukaram Ayahanda Kyai Jumeri berpesan pada saya untuk kerja yang ikhlas, kerja yang jujur dan harus berjuang, karena perjuangan bukan disini saja, kita harus membuat semua orang bahagia,” pungkas ia.

Continue Reading
You may also like...
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

More in Sangatta

To Top