DPRD Kutim
Gelar Paripurna Ke 9 Fraksi PPP Dukung Visi dan Misi Pemkab Kutim
SANGATTA, KutimPost.com.- Fraksi PPP Dukung Visi dan Misi Pemkab Kutim di Paripurna Ke 9 RPJMD
Sekretaris Daerah atau Seskab Kutai Timur (Kutim) Irawansyah, mewakili Bupati Kutim Ardiansyah Sulaiman menanggapi pandangan umum 7 fraksi di DPRD Kutim terkait RPJMD Kutim periode 2021-2026
dalam Rapat Paripurna ke-9 di Ruang Utama Sidang Gedung DPRD Kutim, Kamis (22/4/2021) disaksikan Ketua DPRD Kutim Joni dan anggota DPRD Kutim beserta undangan yang hadir
Pemkab Kutim dalam hal ini menerima masukan, kritik, saran yang bersifat konstruktif dari fraksi-fraksi di DPRD Kutim guna membangun sinergitas lembaga dan visi misi serta sasaran pembangunan yang akan dituangkan dalam RPJMD 2021-2026 dapat tercapai dengan baik
Selanjutnya Fraksi PPP, Pemkab Kutim mengapresiasi dan dukungan dari Fraksi PPP untuk visi dan misi Pemkab Kutim
“Kami sudah rangkum ke dalam strategi rencana awal RPJMD. Pemkab Kutim akan memprioritaskan penyelesaian pembangunan lima tahun ke depan yang menyasar dalam peningkatan ketahanan pangan yang berkelanjutan, perkembangan agrobisnis agroindustri dan agrowisata, peningkatan kualitas SDM berkarakter berbasis teknologi, peningkatan infrastruktur, tata kelola pemerintahan yang adaptip dan kesiapsiagaan bencana Covid-19,” urainy
Ketiga, Fraksi Partai Demokrat, Pemkab Kutim menanggapi dengan baik atas masukan dan dukungan untuk pembangunan di Kutim melalui RPJMD
Untuk itu, Pemkab Kutim sepakat mengarahkan OPD lebih pro aktif untuk segera menuangkan program kegiatan RPJMD terhadap rancangan strategi (Renstra).
“Hal ini sangat penting karena Renstra bisa memperkuat program yang golnya mencapai indikator kerja RPJMD. Renstra juga akan menjadi perhatian bersama dan akan dilaksanakan secara cermat, sehingga output dari sub kegiatan dapat menghasilkan benefit bagi masyarakat Kutim,” tegasnya. (adv)
